Menuju Pemilu Bupati dan Wakil Bupati Brebes Tahun 2017

Kamis, 27 Juni 2013

TANGGAPAN MASYARAKAT ATAS DCS ANGGOTA DPRD KABUPATEN BREBES


Berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 6 Tahun 2013 tentang Perubahan Keempat atas Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 7 Tahun 2012 tentang Tahapan, Program, dan Jadual Penyelenggaraan Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Tahun 2014, bersama ini disampaikan bahwa tahapan Pemilu Tahun 2014 pada tanggal 14 s/d 27 Juni 2013 adalah Masukan dan tanggapan masyarakat atas DCS anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD kabupaten/kota. 

Adapun masukan dan tanggapan masyarakat atas DCS anggota DPRD Kabupaten Brebes pada Pemilu 2014 adalah sebagai berikut :

NO
NAMA PARTAI
TANGGAPAN MASYARAKAT KEPADA
KATEGORI TANGGAPAN MASYARAKAT
JUMLAH TANGGAPAN MASYARAKAT
1
PARTAI NASDEM
Caleg Dapil Brebes-1
Integritas
1
2
PKB
Partai Politik
Syarat Adm.
1
3
PDI-P
Caleg Dapil Brebes-4
Moralitas
1
4
PARTAI GOLKAR
Caleg Dapil Brebes-4
Syarat Adm.
3
5
PPP
Caleg Dapil Brebes-3
Moralitas
1
6
PARTAI HANURA
Caleg Dapil Brebes-1
Integritas / Etika
12

Sehubungan dengan hal tersebut, KPU Kabupaten Brebes akan minta klarifikasi kepada Partai Politik tersebut atas masukan dan tanggapan masyarakat terhadap DCS anggota DPRD Kabupaten Brebes mulai tanggal 28 Juni 2013 s/d 4 Juli 2013.
Adapun penyampaian klarifikasi dari partai politik kepada KPU Kabupaten Brebes dijadwalkan mulai tanggal 5 s/d 18 Juli 2013.

1 komentar: